Bangli - Dalam rangka menindaklanjuti Hasil Vicon dari Mentri Kordinator Bidang kemaritiman dan Investasi ( Menko Marves) pada hari Senin, 04/07/22 di Rupatama Polres Bangli tentang Kegiatan Pencegahan, Penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan Ternak.
Berkaitan dengan hal tersebut diatas hari Rabu, 6/07/22 pukul 09.00 Wita, Kasat Binmas Polres Bangli Akp I Ketut Purnawan, SH. MH. didampingi Kanit Bhabinkamtibmas Aiptu I Dewa Gede Oka Suteja mengumpulkan seluruh Para Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Bangli bertempat di Loby Polres Bangli.
Pada kesempatan tersebut Kasat Binmas memberikan arahan terhadap personil Bhabinkamtibmas Polres Bangli terkait penyampaian hasil vicon menko marves tentang kegiatan pencegahan, penanganan pmk pada hewan ternak, berdasarkan paparan pada saat vicon tersebut, langkah-langkah yang perlu dilaksanakan oleh personil Bhabinkamtibmas di wilayah Binaannya masing masing.
" Laksanakan Kegiatan Sosialisasi dan edukasi ke Masyarakat tentang Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan, Lakukan Pembatasan Mobilisasi hewan Ternak warga dengan pengawasan yang ketat dan terpenting laporkan setiap perkembangannya serta Updatting Data PMK setiap hari, " Kata Akp I Ketut Purnawan, SH., MH.
" Apabila diwilayahnya ditemukan Hewan ternak warga yang terindikasi/terkomfirmasi PMK segera laporkan sehingga dapat mengambil langkah langkah pencegahan dengan cepat dan segera dikoordinasikan ke instansi terkait untuk segera di tangani serta sampaikan kewarga untuk jangan panik menghadapi wabah penyakit PMK ini, " Tutupnya. ***
0 Komentar