Bangli - Kabag Ops Polres Kompol I Ketut Maret Wakili Kapolres Bangli Rapat antar Instansi Terkait di Gedung Rapat Krisna Pemnda Kabupaten Bangli, Kamis (28/7).
Rapat ini dilaksanakan dalam rangka persiapan pembagian Gebyar Sepuluh Juta Bendera Merah Putih.
Selain Kabag Ops, Rapat lintas instansi terkait ini di hadiri oleh Asisten 3 Pemda Bangli I Nengah Suteja SPd.M.Hum, Danramil 01 Bangli, Kabag Pemerintahan Bangli Agus Muliawan, Perwakilan OPD, Camat Tembuku dan Undangan lainnya
Rapat ini merupakan tindak lanjut dari arahan Dirjen Politik, Administrasi dan Pemerintahan Serta Mendagri yang dimaksudkan untuk mendorong kebangkitan ekonomi, Solidaritas dan rasa persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI setelah beberapa waktu kemarin terpuruk akibat merebaknya virus Covid-19.
Dengan adanya moment ini diharapkan mampu memberikan motifasi kepada masyarakat untuk kembali pulih setelah merebaknya virus Corona ini. ***
0 Komentar